Apa Itu White Cell DNA Kandungan Baru pada Kosmetik MS Glow

Suara.com - Brand kosmetik MS Glow terus melakuan inovasi untuk menjadi produk pilihan nomor satu. Kekinian, brand milik pasanga Crazy Rich Malang; Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari ini meluncurkan ingredient baru yang telah dipatenkan, White Cell DNA.

Launching White Cell DNA untuk MS Glow berlangsung Rabu (3/11/2021) di Jakarta. Dalam acara ini dihadirkan langsung Andre Genovese yang merupakan formulator White Cell DNA asal Amerika Serikat. Andre pun menjelaskan keunggulan dan real result dari penggunaan produk MS GLOW.

Selain itu, di acara ini juga terungkap kalau MS Glow menggandeng Nanovetores Group untuk mengembangkan kandungan White Cell DNA. Nano Vetores Group merupakan perusahaan inovatif yang dikenal dengan pengembangan bahan nano aktif dan mikro- enkapsulasi.

Acara perkenalan White Cell DNA, kandungan baru untuk produk kosmetik MS Glow. [dokumentasi pribadi]Acara perkenalan White Cell DNA, kandungan baru untuk produk kosmetik MS Glow. [dokumentasi pribadi]

Menurut Andre Genovese, White Cell DNA diformulasikan dengan nanoencapsulation technology berukuran 200 nano meter yang berfungsi untuk melindungi bahan aktif sehingga dapat terserap lebih efektif dan tidak mengiritasi kulit.

Baca Juga: Komentar Juragan 99 soal Nenek Trimah Bikin Warganet Kangen Ibu

Bahan kandungan White Cell DNA ini dapat menggantikan hydroquinone, di mana kandungan ini alternatif bahan pencerah terbaik yang aman untuk digunakan sehari-hari.

Shandy Purnamasari selaku Founder dari MS GLOW mengungkapkan jika White Cell DNA enam kali kali lebih efisien dibandingkan hydroquinone dalam mengurangi hiperpigmentasi.

Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari besama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah di acara perkenalan White Cell DNA, kandungan baru untuk produk kosmetik MS Glow. [dokumentasi pribadi]Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari besama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah di acara perkenalan White Cell DNA, kandungan baru untuk produk kosmetik MS Glow. [dokumentasi pribadi]

"Sudah dilakukan penelitian dan hasilnya memang efisien dan tetap aman digunakan sehari-hari," ucap Shandy Purnamasari.

Selain itu, keamanannya juga terjamin karena bahan ini tidak terserap ke pembuluh darah sehingga tidak beracun pada kulit, sehingga aman bagi ibu hamil dan menyusui.

"Kalau kita menggunakannya secara rutin, perubahan juga bisa mulai terlihat dalam tujuh hari dan aman dipakai untuk semua jenis kulit," tutur Shandy.

Baca Juga: Perusahaan Gilang Widya Pramana Jadi Sponsor Arema Indonesia di Liga 3

Ini pertama kalinya di Indonesia, produk skincare lokal yang menggunakan bahan kandungan White Cell DNA. Kandungan White Cell DNA sendiri saat ini sudah terdapat di Ultimate Night Cream dan semua varian serum MS GLOW. Kedepannya, White Cell DNA akan digunakan di seluruh produk skincare MS GLOW.

0 Response to "Apa Itu White Cell DNA Kandungan Baru pada Kosmetik MS Glow"

Post a Comment