Makna Hari Sumpah Pemuda bagi Ketua BEM Perguruan Tinggi se-Sulawesi Tenggara Lembaga Pemuda Sultra
TRIBUNNEWSSULTRA.COM, KENDARI - Inilah makna Hari Sumpah Pemuda bagi Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) perguruan tinggi se-Sulawesi Tenggara hingga lembaga pemuda di Sultra.
Dikutip dari museumsumpahpemuda.kemdikbud.go.id, Hari Sumpah Pemuda terbentuk karena adanya Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan oleh PPPI.
PPPI adalah singkatan dari Perhimpunan Pelajar Pelajar Indonesia yang merupakan organisasi pemuda beranggota pelajar dari seluruh Indonesia.
Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada setiap tanggal 28 Oktober diperingati setiap warga negara Indonesia terlebih generasi muda.
Untuk diketahui, banyak hal yang dilakukan guna memaknai dan memperingati Hari Sumpah Pemuda tersebut.
Baca juga: Cara UKM Pers IAIN dan UHO Kendari Peringati Hari Sumpah Pemuda, Tukar Pikiran Buat Ide Menulis
Selengkapnya, inilah makna Hari Sumpah Pemuda bagi Ketua BEM perguruan tinggi di Sulawesi Tenggara hingga lembaga pemuda di Sultra.
Koordinator Pusat BEM se-Sultra, Adi Maliano mengatakan momentum Hari Sumpah Pemuda baginya ialah semangat persatuan dan kesatuan bagi pemuda dan generasi bangsa.
"Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2021 mengingatkan kita kembali pada sejarah pemuda Indonesia," katanya melalui WhatsApp Massenger, Kamis (28/10/2021).
"Di mana para pemuda dari seluruh penjuru Nusantara bertemu dan bersumpah untuk bersama dan berjuang," lanjutnya.
Kata dia, di era disrupsi ini pemuda generasi bangsa harus mempunyai mental, karakter dan jati diri yang kuat agar dapat bersaing dengan pemuda dunia.
Baca juga: Cara BIN Sultra Peringati Hari Sumpah Pemuda, Gelar Vaksinasi Covid-19 di 17 Kabupaten dan Kota
0 Response to "Makna Hari Sumpah Pemuda bagi Ketua BEM Perguruan Tinggi se-Sulawesi Tenggara Lembaga Pemuda Sultra"
Post a Comment